Jumat, 17 April 2015

CARA MEMPERTAHANKAN CINTA

Jika cinta, tak usah dipertahankan. Biarkan saja mengalir. Mempertahankan berarti memenjarakan apa yang seharusnya terjadi. Mempertahankan bagaikan tidak mempercayai cinta dan lebih mempercayai rasa takut kehilangan.

Cinta bukan rasa takut kehilangan. Cinta adalah keberanian melepaskan namun percaya bahwa JIKA JODOH semua akan baik-baik saja.

Jika kamu percaya bahwa cinta dapat membawamu terbang, lompatlah kejurang tanpa pikiran panjang.
Itulah kepercayaan, itulah keberanian.

Cinta yang didasari ketakutan akan berujung posesifitas, pemaksaan dan ketidak-nyamanan.

Cinta yang didasari kepercayaan dapat berujung kesedihan, namun jika MEMANG SUDAH JALAN NYA, maka akan berujung dengan penuh kenikmatan.

-Ronald Frank-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar